Selasa, 16 Februari 2010

Perkataan kita

Seorang teman kakak saya datang ke toko kami siang itu.dia ingin melakukan penagihan dan karena ada beberapa hal mengenai harga yang kurang cocok jadinya harus menunggu untuk dapat dikalkulasi kembali.dan kebetulan kakak saya pun menelpon ke toko waktu itu dan saya yang mengangkatnya,saya pun berkata kalau temannya ada di tempat kami dan kakak saya pun ingin berbicara dengan dia.

Betapa kagetnya saya ketika mendengar bagaimana perkataannya saat itu,dengan nada bercanda dia menggunakan kata kata yang tak pantas sekali untuk diucapkan.sebenarnya saya tidak ingin menyebutkan kata kata tersebut karena tidak sopan,tapi saya ingin sekali kita semua disini sama sama belajar agar tidak mengulangi kata kata yang demikian ini.

Kata kata yang dikeluarkan adalah : “kurang ajar lu”…”sialan lu”…..”tai”….”bangsat”…
Wow….jujur saya bener bener ndak suka dengan kata kata yang begitu rendah dan tidak beretika sama sekali.meskipun dia dan kakak saya adalah teman baik tidaklah seharusnya dia dengan alasan bercanda lalu menggunakan kata kata tersebut dengan sembarangan.

Saya pernah membahas mengenai kata kata di blog ini,dan saya ingin mengulanginya kembali bahwa betapa bahayanya dan tidak layaknya kita mengucapkan kata kata seperti itu,lewat perkataan kitalah maka orang orang disekeliling kita dapat menilai siapakah diri kita sebenarnya….apalagi kita sebagai orang percaya,apakah pantas kita berkata kata seperti itu?bagaimana tanggapan orang ketika mereka tahu bahwa kita adalah pengikut Kristus?bukankah mempermalukan nama Tuhan?yang akhirnya mereka akan berkata buat apa kita ke gereja dan mengikut Tuhan toh perkataan mereka pun seperti itu?

Saudara,kita adalah anak anak Kerajaan,bahasa kita pun harus berbeda layaknya anak seorang raja,bukankah begitu?bila kata kata kita sopan,manis,ramah.orang orang akan senang mendengarnya dan mereka bisa menilai diri kita luar biasa.lewat perkataan kita lah apakah dapat dipercaya atau tidak.

Seperti yang saya pernah katakan diatas,apa yang kita ucapkan pun berbahaya,mengapa?dalam amsal 18:21 berkata hidup dan mati dikuasai oleh lidah,siapa suka menggemakannya akan memakan buahnya.jadi jangan berkata sembarangan dengan berbagai macam alasan hanya untuk membenarkan diri sendiri aaahhh aku kan hanya bercanda,,,,tunggu dulu!Firman Tuhan tidak pernah bercanda,Firman Tuhan Ya dan Amin!jadi apa yang kita katakan itu yang akan terjadi.bila kita memaki dengan alasan bercanda,maka sebenarnya kita sedang mengutuk orang tersebut.

Mari jaga baik baik mulut kita,amsal 21:23 berkata siapa memelihara mulut dan lidahnya,memelihara diri daripada kesukaran…sungguh luar biasa Firman ini,saya suka dengan setiap Firman mengenai kata kata…di alkitab diulangkan berkali kali dan dengan tidak bosan diperingatinya kita sebagai anak anakNya.maka bersyukurlah!
Renungkanlah setiap hari,apakah perkataan kita bermanfaat,berbobot,memberkati atau malah mengutuk,mencemooh???jadilah berkat lewat perkataan kita,maka nama Tuhan semakin dipermuliakan!glory bagi Tuhan!

Tuhan memberkati!

Tidak ada komentar: